Kepala Bidang Hubungan Industri Disnaker Kabupaten Tangerang, Desyanti. Ditengah masa aksi meminta maaf
(foto: tangkapan layar video )
Jurnalis. : Rohman
BULETIN TANGERANG COM, TIGARAKSA – Berbagai orasi di sampaikan oleh ribuan massa dari Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dan Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) saat menggelar aksi unjuk rasa. diikuti ribuan massa mengatasnamakan Aliansi Lembaga Swadaya Masyarakat Tangerang Raya (ALTAR). di Kantor Bupati Tangerang, Senin 26 Juni 2023.
Teriakan massa aksi menyuarakan tuntutan pertanggungjawaban Dinas Tenaga Kerja (Disnaker), atas pernyataan Kabid Hubungan Industrial (HI) yang dinilai melecehkan serta melukai marwah organisasi sosial kontrol masyarakat tersebut
Gabungan pengunjuk rasa, meminta kepada Bupati Tangerang untuk mencopot Kepala Bidang (Kabid) Hubungan Industrial (HI) dan Kepala Disnaker Kabupaten Tangerang dari jabatannya,” ungkap koordinator Aksi Ahmad Suhud di depan Kantor Bupati Tangerang, Senin (26/6/2023).
Kendati sebelum nya, Kepala Bidang (Kabid) Hubungan Industrial (HI) Disnaker Kabupaten Tangerang, Desyanti, melalui YouTube CNBC Indonesia dalam acara Manufacture Check di Program Evening UP. Jumat (16/6/2023) lalu, sempat mengutarakan pandangannya.
Desyanti menuding LSM dan Ormas yang membuat perusahaan di Kabupaten Tangerang tidak nyaman dan berdampak pada pemutusan hubungan kerja (PHK), serta membuat perusahaan banyak yang hengkang dari kota seribu industri itu.
Walau Kabid Disnaker Hubungan Industri (HI) Desyanti, mengatakan, para saudara dan rekan – rekan rasa ketersinggungan, sekali lagi ia secara pribadi, kelembagaan dan kedinasan meminta maaf.
Desyanti juga mengakui mungkin dengan unsur kesengajaan maupun.tidak, semoga dengan adanya kesalahan ini menjadikan diri saya secara pribadi akan lebih berhati – hati dalam segala tingkah maupun ucapan,” ucap nya, dilansir GLOBAL.ID pada Rabu 21 Juni 2023.