Presiden Joko Widodo Berulang Tahun Ke-62

Bapak Presiden Joko Widodo, menyapa di hari ulang tahun ke 62. Rabu 21 Juni 2023

Jurnalis.  : Rohman

BULETIN TANGERANG COM, – Presiden Joko Widodo berulang tahun yang ke-62 Rabu 21 Juni 2023. Pria disapa Jokowi ini lahir di Surakarta, 21 Juni 1961.

Hari yang spesial, “Selamat ulang tahun. Bapak Presiden Joko Widodo, “Panjang umur dan teruslah selalu di hati rakyat Indonesia, “ucap H Zulkarnain, S.E. Ketua KADIN (Kamar Dagang dan Industri ) Kabupaten Tangerang  di Sekretariat KADIN, Jl. Raya Curug Pos Bitung No.48A, Kadu Jaya, Kec. Curug, Kabupaten Tangerang. Pada rabu 21 Juni 2023.

Sejumlah tokoh pun menyampaikan ucapan selamat ulangtahun kepada pria kelahiran Solo, Jawa Tengah, 21 Juni 1961

Bakal calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan yang juga Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo memberi ucapan selamat kepada Jokowi melalui akun Twitter-nya @ganjarpranowo.

“Semoga di usia ke 62 tahun ini semakin banyak berkah dan manfaat yang bapak terima. Slamat ulang tahun, Presiden. Salam dari seluruh sedulur-sedulur warga Jawa Tengah. @jokowi,” tulis Ganjar.

Ucapan dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. Lewat unggahan di akun Twitternya @sandiuno, Sandiaga memberikan doa untuk Jokowi. Uniknya ucapan selamat dan doa itu disertai ajakan minum kopi bersama.

“Selamat ulang tahun yang ke-62 untuk Bapak Presiden @jokowi. Barakallah fii umrik. Semoga keberkahan dan kesehatan selalu menyertai,” tulis Sandiaga.

ucapan ulangtahun dari Partai Nasdem untuk Presiden Jokowi.”Selamat Ulang Tahun Presiden RI, Bapak. Ir. H. Joko Widodo. Semoga diberikan kesehatan, panjang umur, dan kesehatan selalu. Aamiin,” demikian unggahan di akun resmi Twitter @NasDem.

Selain itu ucapan ulang tahun disampaikan Kapriyani, SP.,SH.,MH. Ketua Umum LPKLN ( Lembaga Perlindungan Konsumen dan Lingkungan Nusantara )

Selamat ulang tahun yang ke-62 untuk Bapak Presiden RI, Bapak. Ir. H. Joko Widodo. “Sehat dan kuat untuk bangsa indonesia” rasa terimakasih yang tak terhingga dari Kerja, Kerja dan Kerja Bapak Presiden Jokowi  untuk membangun Indonesia, “kata kapriyani selaku sekretaris Jenderal MAPPAN INDONESIA organisasi relawan jokowi (Rabu 21 juli 2023)

Sementara Bapak Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang memberikan ucapan selamat ulang tahun ke-62 untuknya, Ucapan terima kasih itu disampaikan lewat unggahan di akun Instagram resminya @jokowi pada Rabu (21/6/2023).

“Terima kasih yang tak terhingga untuk ucapan selamat, harapan, dan doa-doa dari saudara-saudaraku. Syukur ke hadirat Allah SWT atas karunia kesehatan  keselamatan untuk kita semua,” ujar Jokowi.

“Tahun-tahun yang kita jalani akan lebih berarti apabila diisi dengan menjalankan amanah untuk bersama-sama membawa kemajuan bagi negeri yang kita cintai ini,” tambah Kepala Negara.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini